Senin, 11 November 2013

AMENG KA BANDUNG (Tourdek ke-5)



Dalam rangka memperingati hari pahlawan 10 November 2013 kemarin, Keluarga Besar HASPAC Bogor bersama sama melakukan taouring pendek atau disebut tourdek yang ke 5 (lima), yang spesial pada kegiatan kali ini, selain kita jalan jalan tapi sekaligus silahturahmi dengan salah satu club honda spacy yang berada di kota bandung yaitu SCRUB bandung.

Berangkat dari Kota Bogor tepat pukul 07.00 wib, dengan berjumlah 10 Orang, yang terdiri dari 8 orang Keluarga Haspac, 1 orang dari HSIC Depok, dan 1 orang dari HSRC Jakarta rembongan langsung ngegas. sesampainya kami di bandung kami semua sudah ditunggu oleh teman teman dari SCRUB Bandung di DAM Bandung yaitu Main Dealer resmi honda Jawa Barat. setelah melakukan ramah tamah dan menceritakaan perjaanan kami selama dari bogor menuju bandung, dan kami pun melakukan perjalanan lagi ke rumah kediaman salah satu keluarga HASPAC yaitu sist. Nova haspac #010, kebetulan sist nova ini tinggal di kota bandung, tepatnya di Kopo Bandung.

Sempainya dirumah sist. Nova kami pun beristirahat sembari ngopi dan sedikit diskus dengan seluruh teman-teman yang ada pada saat itu, rasa akrab dan kebersamaan semakin hangat dan meriah disaat ngobrol di sela dengan candaan candaan dari teman teman semua. walaupun teman-teman dari SCRUB Bandung tak bisa berlama-lama menemani kita semua tapi kami mengucapkan banyak terimakasih dan senang bisa berkumpul bersama dan dapat bertukar pikiran, kesan pertama dengan sambutan yang hangat dari teman-teman SCRUB Bandung merupakan bentuk persaudaraan kita sesama Club atau Komunitas pengguna Honda Spacy.

Tak terasa hari sudah menjelang sore, dan kami semua prepare untuk kembali ke Kota Bogor, sambil perjalanan pulang tak lupa kami singgah di pusat belanja oleh - oleh khas bandung, setelah itu pemberhentiaan berikutnya di pom bensin cipatat padalarang sekaligus sholat maghrib, setelah melakukan ibadah kemudian perjalanan dilanjutkan, sesampainya di Puncak Bogor kami istirahat kembali di PSK puncak sambil ngopi-ngopi santai dan melepas lelah selama perjalanan.

Begitu indah dan nikmat kebersamaan kami dibangun dengan sesederhana mungkin, semoga dengan kegiatan ini menambah erat talisilahturahmi kita, dan dapat menambah saudara dimanapun. kami ucapkan terimakasih untuk para keluarga besar haspacer bogor yang telah berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan tourdek kami yang ke-5, dan spesial thanks to SCRUB Bandung kami tunggu kedatangannya di Kota Bogor.

siap siap berangkat

narsis dulu

rest pertama di cipanas

masuk di cianjur

rest ke 2 

pombensin ciranjang

narsis dulu biar makin keren

rekam jejak di warteg ciranjang

Scrub Bandung tim welcome

@ DAM

Narsis di DAM

prepare ke Kopo

perjalanan ke kopo

Masih aja gaya nich 

Dikawal Scrub

@home sist. nova

Keluarga Scrub Bandung

peserta tourdek ke-5

sentra oleh-oleh khas bandung

hasil belanjaan
rest 1 cipanas

rest 1 cipanas

Kamis, 25 Juli 2013

Silahturahmi All Haspacer dalam Buka Bersama 2013

Hai all Haspacer semua,,, ini liputan kita dibulan ramadhan edisi special kali ini, sabtu tanggal 20 Juli 2013, Haspacer dan keluarga besar Spacers berkumpul untuk melaksanakan buka bersama di Sekretariat HASPAC Bogor, bukan hanya dari kalangan pengguna spacy aja loh, ternyata kali ini dulur-dulur dari HVRC Bandung (Honda Vario Riders Club) turut berpartisipasi dalam kegiatan kita kali ini.

Kemewahan bukan jaminan untuk menjadikan suasana yang hangat dan berkesan, ternyata dengan acara sederhana ini keindahan dan kebersamaan dalam hubungan persaudaraah bias terasa hangat dan berkesan, walaupun hidangan yang disuguhkan tak semewah yang diberikan tapi ini membuktikan bahwa kebersamaan lah yang dicari untuk dapat saling mengenal dan menjalin persaudaraan.


Bravo untuk keluarga besar Haspacer semua,, semoga kita dapat terus mempertahankan dan menambah kuat jalinan tali silahturahmi ini. Aminn

special thanks : Haspac Crew, Sist. Tirza dan Bro. Denis (Spaybec), Sist. Arun (HSIC), Bro. Suryo (HSRC T), Bro. Imam, Bro. Garut, Bro, Felix, Bro, Fery, Sist. Dini, Sis. Riri (HVRC Bandung)

Mari berbuka puasa
tetep aja narsis nich
Menu Bukber

hayu makan
parkir yg rapi yach

Haspacer

Habis Sholat maghrib

selamat datang

wah keluarga HVRC Bandung

tambah rame

serunya makan bersama

motornya juga narsis

Selasa, 16 Juli 2013

BukBer Di Bulan Puasa 2013


Dibulan puasa ini, bukanlah dijadikan untuk bermalas malasan, justru dibulan ini haspacer memanfaatkanya untuk meningkatkan talisilahturahmi diantara haspacer dan saudara-saudara haspacer, dengan mengadakan Buka puasa bersama semoga kita bersama-sama dapat menikmati bulan yang penuh berkah ini.

So marilah kita saling memupuk persaudaraan dengan kebersihan hati dan diri dibulan penuh berkah dan rahmat ini, semangat....

Jumat, 12 Juli 2013

Tourdek ke-III Pantai Tanjung Pasir

Salam HASPACER semua,, kini liputan Tourdek kita alias touring pendek HASPAC Bogor (Honda Spacy Club) yang ke-III (tiga) hari Minggu tanggal 07 Juli 2013, tujuanya adalah ke Pantai Tanjung Pasir Tanggerang, perjalan ini mengusung semangat persaudaraan dengan tema “One Day, One Trip, One Heart” yang artinya satu hari satu perjalanan dan satu hati, semoga maknanya bias menjadikan tourdek ini benar-benar berkesan dan menjadikan tali silahturahmi kita semua semakin kuat ya...

Tourdek kali ini di ikuti oleh 7 orang dan 6 motor, sedikit banyak dari tourdek ke-1 dan ke-2 yang telah dilaksanakan,hem,, Rencan bernagkat pukul 08.00 pagi dari bogor atau di tikum kopdaran HASPAC, akhirnya berangkat pukul 09.00 karena harus menunggu saurada kita dari SPAYBEC (spacy club bekasi) yang telat karena perjalanan bekasi ke bogor menempuh jarak yg lumayan jauh, setelah kumpul lalu rombongan berangkat Via jalan raya Bogor-Parung lalu lewat Ciseeng lurus melewati BSD Serpong dan ambil arah ke Kalideres, dan lewat M1 bandara soekarno Hatta.

Sesampainya di M1, kita menunggu lagi rombongan dari HSRC Tangerang dan HSRC Jakarta yang kini turut serta partisipasi,, setelah kumpul rombongan melanjutkan perjalanan, gak lama dari M1 sekitar 30 menit kita akhirnya sampai memasuki pintu TNI AL, dan masuk ke wisata pantai tanjung pasir, tiket masuk lumayan murah meriah sekitar 10.000 sudah termasuk parkir motor,,

Kegiatan yg dilakukan antara lain mincing walupun gak ada hasilnya, tapi sensasi perjalanan mincing ke tengah laut lumayan extrim karena harus melewati jembatan bambu yang lebarnya hanya setapak kaki, dan pegangan hanya sebelah tangan,, tapi setelah sampai ditengah pemandangan pulau-pulau begitu keliatan menkjubkan, setelah memancing ada yg mandi di pantai,, sambil melihat pemandangan para pengunjung pantai yang semakin ramai berdatangan.

Setelah itu Pukul. 15.30 kita putuskan untuk pulang dan sebelum pulang karena perut sudah lapar akhirnya sambil jalan pulang mampir di Rumah Makan dekat Bandara Soekarno Hatta, setelah makan akhirnya kita meluncur kembali dan berpisah di daerah simpangan kalideres, saudara kita dari HSRC Jakarta dan SPACYBEC barengan pulang dan kami dari HASPAC dan HSRC Tangerang akhirnya berpisah di daerah kota tangerang.

kami dari HASPAC Bogor mengucapkan banyak terimakasih kepada saudara-saudara kita yg sudah turut serta berpartisipasi dalam rangkaian acara menyambut bulan puasa ini, selain itu bertujuan untuk saling memper erat tali persaudaraan kita, semangat salam Brotherhood


To. Ketua Umum HASPAC : Bro. Uwiw, dan HASPACER (haspac crew) Bro. Uyl, Bro, Nathan, Bro, Bagus, dan dulur HSRC tangerang Bro, Suryo, HSRC Jakarta, Bro. El Judge (akun FB), dan SPACYBEC Bro. Kuncen

Bro. Nathan & Bro. El lagi berenang
bro. Uyl Sedikit narsis
Hampir sampi di tanjung pasir

di gubuk tengah laut, angin sepoi sepoi

parkir di pinggir laut

Senin, 27 Mei 2013

Goes to 6 Anniversary VOC Bogor at Cimelati Sukabumi

Sabtu 25 Mei 2013,, selesai melakukan perjalanan dari bekasi Haspac Bogor langsung merapatkan barisan bersama sama KHOMBO di kopadara, diawalai dengan titik kumpul di Kopdaran Haspac Bogor telah berkumpul BOC, Octopus sekitar Pkl. 21.30 langsung berangkat ke lokasi via cihideung dan keluar caringin bogor, diperjalanan sembari menunggu rombongan Boc Bogor yang trouble saat di perjalanan bergabung lagi teman teman dari BBC, dan HKCB.

Perjalananpun dilanjutkan,, dengan rombongan Haspac, Boc, Octopus, BBC, HKCB langsung meluncur dilokasi, dipertigaan Cicurug ditunggu tim penjemputan dari VOC Bogor dan mengantar rombongan ke lokasi acara.

mau lihat hasil kekompakan dari KHOMBO ? check this out

KHOMBO
Biduan yg menghibur

HASPAC

Haspacer 003 & 004

Topo Boc, uyl Haspac, Rinal Boc

saat tikum di kopdaran haspac
 

Minggu, 05 Mei 2013

Awal kami bersatu ( Spacy Periangan Barat )




Sabtu, 04 Mei 2013 adalah catatan sejarah yang tak akan pernah dilupakan sampaikapan pun, malam itu berkumpul di kopdaran HSIC Depok (Honda Spacy Independen Club) di Jl. Margonda Raya, dihadiri oleh HASPAC Bogor (Honda Spacy Club), dan SPAYBEC Bekasi (Spacy Bekasi Club). langsung meluncur kearah Grand Depok City tempat markasnya HSIC Depok.

Nah disinilah Forum Gabungan periangan barat langsung dilaksanakan, dengan rasa gembira dan penuh canda tawa yang dihadiri teman-teman dari ketiga club tersebut langsung merumuskan terwujudnya Spacy Periangan barat, yang artinya adalah dimana para spacer HSIC Depok, Haspac Bogor dan Spaybec Bekasi bersama-sama menyepakati untuk mengawali terbentuknya Spacy Jawa Barat yang ditandai dengan terbentuknya Spacy periangan barat, Spacy periangan barat adalah kumpulan persaudaraan diantara Spacy club maupun komunitas Spacy di jawa barat yang bertempat diwilayah paling barat, yang wilayah itu terdiri dari Depok, Bogor, Bekasi, Cianjur, dan Sukabumi.

Kedepan tujuan dan cita-cita para spacer Spacy Periangan Barat ini adalah ingin menyatukan seluruh club maupun kominitas Spacy di wilayah Jawa Barat. Semoga dengan awal terbentuknya ikatan talisilahturahmi di Spacy Periangan Barat ini bisa menjadi awal dan inspirasi untuk para Spacer semua diwilayah jawa barat khususnya, agar bisa menyatukan visi misi dan tali silahturahmi kita semua.

Bravoo untuk Spacy Periangan Barat,,,,
 

Saat di Kopdaran HSIC
Spacer Berjejer Rapih

Saat Rolling to GDC
Ini dia Forum berlangsung

Menikmati suguhan dari tuan rumah

Makin betah dengan Kopinya