Minggu, 31 Agustus 2014

ROAD TO TASIKMALAYA (Kopdargab Spacy Nusantara 2)

Akhir bulan agustus tepatnya tanggal 30-31 ditahun 2014 ini HASPAC Bogor kembali menambah cerita seru dan sangat luar biasa istimewa, kali ini para Rusa Beringas (julukan haspac) touring ke kota tasikmalaya untuk menghadiri acara akbar yaitu Kopdar Gabungan Spacy Nusantara yang ke -2, mengawali keberangkatan dari kota bogor pada tanggal 29 agustus 2014 pada hari jumat malam, haspac bogor bersama dengan para Begundal Spacer Patriot (julukan spaybec) bersama-sama menuju ke kota tasik.

Rombongan setalh berkumpul dari kopdaran haspac pada pukul 23.00 langsung berangkat via jalur selatan dengan melewati Puncak - Cianjur, lalu beristirahat di Ciranjang sebelum memasuki padalarang, setelah melewati cimahi - bandung kita beristirahat di cileunyi bandung karena sudah menjelang subuh sehabis sholat kita memutuskan kembali untuk melakukan perjalanan, yang rute awal ingin lewat garut akhrinya kami rubah dengan melewati, nagrek, malangbong - ciawi, dan beristirahat sarapan pagi di rajapolah, sebelum kami dijemput olej tim penjemput dari panitia kopdargab.

Sesampainya di lokasi penginapan dan sekaligus lokasi acara, teman-teman langsung beristirahat, karena lokasi istirahat dekat dengan obyek wisata situ gede tasikmalaya, sore harinya teman-teman berwisata dengan menggunakan perahu yang disewakan di lokasi wisata. Dilanjutkan pada acara malam, setelah makan malam kita beserta rombongan dari Haspac, Spaybec, Hsrc Jkt, Hsoc, diajak keliling kota tasik oleh Hsrc Tasik, kopdar di alun-alun kota tasik, setelah itu kembali kepenginapan.

Pada puncak malamnya barulah mulai Forum yang dihadiri oleh seluruh perwakilan Club maupun Community spacy dari segala daerah, seperti, HSRC Lampung, HSRC Palembang, HASPAC Bogor, SPAYBEC, HSIC Depok, HSRC Jakarta, HSOC Bogor, HSS Surabaya, SCRUB Bandung. pada kopdargab kali ini menghasilkan keputusan diantaranya mencetuskan sebuah nama wadah untuk spacy club maupun community seluruh indonesia dengan nama HSN ( Honda Spacy Nusantara ), lalu disepakati bersama untuk kopdargab berikutnya dilaksanakan di Kota Bekasi, dan SPAYBEC sebagai tuan rumahnya.

Semoga acara seperti ini menjadikan ajang untuk menambah talisilahturahmi dan ikatan kekeluargaan, juga menambah manfaat untuk club maupun community spacy khususnya dimasa-masa yang akan datang. 

Kopdaran Alun-alun tasik
tol Nagrek

Istirahat dulu bray

Rusa Beringas

Kang topik narsis terus

keliling situ gede

White SquaD

Bro. Uyl

gas perahu motor

Siap2 rolling tasik

keluarga besar haspac & spaybec

mantapnya pemandangan

hasapac, hss, hsrc

kumpul makan malam

Bangor Spaybec #002 & Taufik Haspac #035